Header Ads

Header Ads

PBA IPMAFA Buka Kelas Fasttrack Kerja Sama dengan Pondok Pesantren Madinatul Qur’an Winong

Program Studi Pendidikan Bahasa Arab (PBA) Institut Pesantren Mathali’ul Falah (IPMAFA) membuka kelas Fasttrack melalui kerja sama dengan Pondok Pesantren Madinatul Qur’an Winong. Program ini menjadi terobosan strategis dalam pengembangan pendidikan tinggi berbasis pesantren, khususnya dalam mencetak lulusan unggul dan berdaya saing akademik tinggi.


Kelas Fasttrack ini dirancang khusus bagi santri Pondok Pesantren Madinatul Qur’an Winong dengan sistem perkuliahan blended learning, yaitu mengombinasikan pembelajaran tatap muka dan pembelajaran daring. Sistem ini memungkinkan mahasiswa tetap menjalani aktivitas kepesantrenan secara optimal tanpa mengurangi kualitas dan capaian pembelajaran akademik.


Melalui jalur Fasttrack, mahasiswa dapat menempuh pendidikan Sarjana (S1) dan Magister (S2) dalam waktu 5 tahun. Adapun rinciannya, program S1 ditempuh selama 7 semester, sedangkan program S2 ditempuh selama 3 semester. Skema ini dirancang untuk mahasiswa yang memiliki kesiapan akademik dan komitmen belajar tinggi.


Pembukaan kelas Fasttrack kerja sama ini diharapkan dapat mempercepat lahirnya pendidik dan akademisi bahasa Arab yang profesional, memiliki kedalaman keilmuan, serta berlandaskan nilai-nilai kepesantrenan. Selain itu, program ini juga memperkuat sinergi antara PBA IPMAFA dan Pondok Pesantren Madinatul Qur’an Winong dalam pengembangan sumber daya manusia yang unggul dan berkelanjutan.