Header Ads

Header Ads

Dewan Perwakilan ITHLA Wilayah Jateng-DIY Kunjungi PBA IPMAFA



Pati- Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Pendidikan Bahasa Arab (PBA) Institut Pesantren Mathali’ul Falah (IPMAFA) Pati, demisioner ketua HMPS PBA 2016/2017, beserta para kadernya menyambut Ketua  Dewan Perwakilan Wilayah Jateng-DIY ITHLA (Ittihadu Thalabah  Lughoh Arobiyyah) di kampus IPMAFA (1/12/2017)

ITHLA merupakan Persatuan Mahasiswa Bahasa Arab Se-Indonesia yang mewadahi seluruh mahasiswa jurusan Bahasa Arab dalam berbagai kegiatan dan kreativitas sekaligus sebegai jejaring komunikasi mahasiswa PBA se Indonesia.

Dalam kunjungannya, Ahmadun Zubairi selaku ketua DPW 3 ITHLA dan Miftah Rahmat selaku demisioner ITHLA pada divisi Jaringan Komunikasi (Jarkom) menyampaikan hasil diskusi usai muktamar ITHLA VI 24-27 November yang digelar di Jogjakarta. 

Di antara topik diskusinya menyangkut tentang pelantikan pengurus DPW 3, Kemah Bahasa Arab DPW 3, SILATWIL DPW 3 dan Musywil DPW 3. Juga di dalam momen ini ketua DPW 3 ITHLA  menawarkan PBA IPMAFA sebagai tuan rumah di dalam pelaksanaan pelantikan pengurus DPW 3.  Menanggapi tawaran tersebut, Aliyatin Istiqomah selaku ketua HMPS periode 2017/2018 menyampaikan bahwa segera akan dikomunikasikan dengan teman-teman pengurus HMPS PBA yang lain.

Usai diskusi, dilanjutkan dengan sesi motivasi oleh saudara Miftah Rahmat selaku demisioner Divisi Jarkom  dan juga Ketua DPW 3 ITHLA agar selalu bersemangat dalam mengembangkan kegiatan-kegiatan yang ada di PBA IPMAFA sendiri dan juga dalam kegiatan yang diadakan oleh ITHLA.